Bupati Bondowoso Terima Sertifikat UGG

9 September 2023


Setelah melalui berbagai tahapan, Kabupaten Bondowoso akhirnya diakui dan masuk dalam Unesco Global Geopark (UGG) atas keindahan alam, keanekaragaman geologi.
Pengakuan itu tertuang dalam penyerahan sertifikat UGG yang diterima secara langsung oleh Bupati Bondowoso didampingi Kepala Disparbudpora, di Negara Maroko, Sabtu (9/9/2023).
Pengakuan itu menurut Bupati merupakan pengakuan secara internasional atas apa yang telah dimiliki oleh Kabupaten Bondowoso. 
"Pengakuan Unesco Global Geopark ini merupakan bukti nyata bahwa Kabupaten Bondowoso memiliki potensi luar biasa untuk pariwisata berkelanjutan, " ungkapnya.
Disamping itu, meski telah menerima pengakuan bersandang sertifikat,  Bupati sebagai orang nomor satu di Kabupaten Bondowoso berharap kepada seluruh lapisan Instansi terkait dan segenap masyarakat untuk tetap memelihara berbagai sektor, utamanya Pariwisata.
Selain itu Bupati berjanji akan terus memberikan dukungan terhadap pengembangan wilayah sebagai bagian dari tanggungjawab.
"Dengan statusnya sebagai jaringan global geopark, tentunya akan menjadikan Geopark Ijen sebagai tujuan wisata dunia dan akan mendapatkan perhatian yang lebih besar, baik sektor pariwisatanya maupun upaya pemberdayaan masyarakatnya,” paparnya.
Ditambahkan Bupati, penyerahan sertifikat Unesco Global Geopark ini menjadi tonggak sejarah dalam mempromosikan pariwisata berkelanjutan serta pelestarian lingkungan di wilayah Kabupaten Bondowoso. 
"Harapan saya semua ini bisa memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat Bondowoso dan generasi mendatang," pungkasnya.