22 January 2022
Penyebaran informasi melalui dunia digital saat ini menjadi trend bagi kaum millenial maupun masyarakat pada umumnya, menyebar secara luas dan disajikan secara elegan, transparan dan akuntabel.
Terlebih, penyebaran informasi melalui dunia digital menjadi platform yang populer di seluruh Indonesia bahkan di seluruh dunia.
Untuk Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) setempat memberikan ruang terbuka bagi kalangan masyarakat luas, khususnya masyarakat Kabupaten Bondowoso.
Dalam hal ini, penyajian informasi tentang pembangunan dan pelayanan dan lainnya sangat dibutuhkan dan menjadi prioritas di era digital
Sama halnya dengan penyajian informasi dari media lain, Website Resmi Pemerintah Kabupaten Bondowoso menyajikan informasi akurat, terdepan dan terpercaya.
Melalui laman resmi www.Bondowosokab.go.id memberikan kemudahan dalam mendapatkan informasi seputar pembangunan dan kegiatan yang ada di wilayah kabupaten Bondowoso.
Secara detail, para peminat atau pembaca bisa membuka Link Yang telah disebutkan diatas, terlebih, untuk saat ini Bondowosokab.go.id bahkan bisa berlangganan untuk menerima notifikasi setiap kali ada informasi/berita terbaru.
Berikut cara berlangganan artikel informasi dari website resmi Pemerintah Kabupaten Bondowoso.
-Langkah pertama, buka website www.Bondowosokab.go.id.
-Setelah masuk pada laman resmi,
-Kemudian klik icon warna putih berlogo pemkab
-Setelah membuka Link tersebut nantinya pengguna akan diberikan arahan lebih lanjut, di dalam galery Website Bondowosokab nantinya akan disajikan berita - berita tentang informasi di Bondowoso.
Demikian Release resmi dari Dinas Komunikasi dan Informatika Bondowoso.