Pemkab Bondowoso Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

10 October 2022


Dalam rangka memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW,  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menggelar Sholawat bersama di Pendopo Bupati,  Jumat (7/10/2022).
Momentum Maulid Nabi tersebut Pemkab Bondowoso juga memberikan uang saku kepada para Huffadz. 
Secara simbolis Bupati Bondowoso,  KH.  Salwa Arifin menyerahkan uang saku.
Dalam sambutannya, Bupati menjelaskan Peringatan Hari lahir Nabi Muhammad Saw ini merupakan pembelajaran yang penting bagi umat muslim,  khususnya ASN yang ada dilingkungan Pemerintah Daerah Bondowoso. 
Diungkapkannya,  Momen Maulid Nabi agar dijadikan motivasi diri untuk mencontoh akhlak Nabi Muhammad SAW. 
"Karena Nabi Muhammad SAW adalah suri tauladan buat kita didalam kehidupan sehari - hari,"ungkapnya. 
Disamping menjadikan sebagai motivasi diri,  Bupati berharap agar keimanan dan ketaqwaan tetap terjaga. 
Sebelum acara peringatan Hari Lahir Nabi Muhammad SAW ditutup,  Bupati menyerahkan uang saku kepada huffadz. 
Hadir dalam acara, Bupati KH. Salwa Arifin,  KH. Imam Barmawi Burhan,  KH. Khodir Syam dan jajaran OPD Pemerintah setempat