Tekan Angka Pengangguran, Pemkab Bondowoso Jalin Kerjasama Dengan PT. Epson Batam

5 May 2023


Guna menekan angka pengangguran di Kabupaten Bondowoso, Pemerintah Daerah menjalin kerjasama dengan PT. Epson Batam.
Bentuk kerjasama itu terwujud dalam penempatan puluhan tenaga kerja asal Bondowoso.
PT. Epson sendiri bergerak di bidang pemasaran serta penjualan dari produk - produk Epson dan sudah bekerja mulai tanggal  1 Oktober 2000.
Dengan tren pemasaran produk SIDM, Ink Jet Printer, Laser Printer, Large Format printer, Scanner, Projector dan sebagainya.
Menurut Bupati Bondowoso KH. Salwa Arifin disela - sela kunjungannya di PT. Epson menyampaikan rasa terimkasihnya atas penerimaan tenaga kerja asal Kabupaten Bondowoso, hal tersebut merupakan bentuk sinergitas dalam kerjasama PT. Epson dengan Pemkab Bondowoso. 
"Terimakasih kepada PT. Epson, kerjasama ini merupakan bentuk sinergitas yang nantinya akan terus bergulir," ungkapnya, Kamis (4/5/2023).
Dengan penempatan tenaga kerja Bondowoso di PT. Epson diharapkan bisa menekan angka pengangguran yang ada di wilayah Kabupaten Bondowoso.
Diuraikan Bupati, pada tahun 2022, tingkat Pengangguran di Kabupaten Bondowoso masih berkisar diangka 4,3 persen, yang artinya, jika di hitung menurut jumlah perorangan masih berada di 20.533 orang.
Maka dari hal tersebut, dengan adanya penempatan tenaga kerja di PT. Epson bisa berdampak positif dalam penekanan angka pengangguran di Bondowoso. 
Kendati demikian, didalam upaya menekan angka pengangguran yang ada di Kabupaten Bondowoso bukanlah hal yang mudah, dari pertumbuhan penduduk yang semakin bertambah, dilihat dari hal itu, maka angka kebutuhan pekerjaan akan lebih banyak.
"Untuk itu, tenaga yang saat ini telah bekerja di PT. Epson bisa membawa perubahan, semoga kedepan bisa terus bertambah sehingga penyerapan tenaga kerja lebih meningkat," pungkasnya.