Pj Bupati Bondowoso Hadiri Halal Bihalal Gubernur Jatim

18 April 2024


Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto menghadiri acara Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Pj Gubernur Jawa Timur, Kamis (18/4/2024). 
Dalam acara halal Bihalal itu dihadiri seluruh jajaran Forkopimda seluruh Kabupaten dan Kota se Jawa Timur. 
Pj Bupati Bondowoso usai mengikuti acara mengungkapkan, halal Bihalal tersebut merupakan wadah bagi para Forkopimda untuk mempererat tali silaturahmi bersama Pj Gubernur. 
"Alhamdulillah kita disini hadir dalam acara halal Bihalal bersama Pj Gubernur, " ungkapnya. 
Dalam kesempatan itu hadir seluruh Kepala Daerah/walikota se Jawa Timur.