14 May 2024
Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto menyerahkan petikan kenaikan pangkat SK CPNS dan Sertifikat orientasi PPPK di halaman Pemkab Bondowoso, Selasa (14/5/2024).
Penyerahan SK dan Sertifikat tersebut merupakan bentuk komitmen Pemkab Bondowoso dalam rangka memenuhi hak para abdi negara.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Bondowoso meminta kepada seluruh abdi negara yang telah menerima SK dan Sertifikat bisa membawa amanah yang telah diberikan.
"Laksanakan tugas dan kewajiban saudara-saudara, karena saudara telah menerima mandat," ungkapnya.
Dalam penyerahan tersebut, Pj Bupati didampingi oleh Pj Sekretaris Daerah, Haeriah Yuliati dan Plt Kepala BKPSDM, Mahfud Junaedi.
Untuk jumlah sendiri, para penerima SK CPNS sebanyak 290 orang, kenaikan pangkat sebanyak 113 orang dan penerima Sertifikat PPPK sebanyak 2215 orang.